Berita Sekolah Formal
2024-08-02
SD NEGERI 011 KARANG BALIK
Kerjasama SDN 011 Karang Balik dengan Bank Sampah Paguntaka

Salah satu Kegiatan dalam Mewujudkan Sekolah Adiwiyata Sekolah, Pada Hari ini Jumat Tanggal 2 Agustus Tahun 2024 bertempat di Bank Sampah Paguntaka yang ada di wilayah Karang Balik Kecamatan Tarakan Barat telah berlangsung penandatanganan Nota Kesepahaman (MOU) antara SDN 011 Karang Balik dengan Bank Sampah Paguntaka. Penandatanganan Nota kesepahaman tentang kerjasama pengelolaan sampah di SDN 011 Karang Balik ini bertujuan untuk melaksanakan dan meningkatkan program kerjasama pengelolaan sampah di SDN 011 Karang Balik meliputi : Pendampingan pembentukan bank sampah di sekolah,melakukan pendidikan dan pelatihan pengelolaan sampah an organik bagi seluruh warga sekolah,  dengan adanya kerjasama ini diharapkan pengelolaan sampah di SDN 011 Karang Balik dapat berjalan dengan baik dan dapat dikelola, selain itu semoga kedepan seluruh warga sekolah dapat memilah sampah dengan baik.