Berita Sekolah Formal
2024-11-14
SMP NEGERI 7 TARAKAN
P5 KELAS 7

Kegiatan P5 untuk kelas 7 mengambil tema "Gaya Hidup Berkelanjutan" dengan kegiatan pembuatan ekobrik dari sampah plastik. Hari pertama diisi materi pengenalan P5, pengenalan sampah plastik dan ekobrik, mengisi assessment awal. Di hari kedua sampai dengan hari Kamis, 31 Oktober 2024 peserta didik mengumpulkan sampah plastik di rumah dan sekitar sekolah, mencuci sampah plastik, mengguntingnya dan memasukkan ke dalam botol air mineral selain itu juga membuat peta konsep mengenai pembuatan ekobrik.

Kegiatan dilaksanakan di kelas masing-masing dan didampingi oleh guru mapel sesuai dengan jadwal pelajaran. Hasil dari botol ekobrik disusun pada rangka dengan bentuk tulisan "♥ SMP 7" yang diletakkan di halaman sekolah.