Berita Sekolah Formal
2025-01-08
SMP NEGERI 7 TARAKAN
KEGIATAN PEMBIASAAN SHOLAT DHUHA

Tarakan, Kalimantan Utara - Rabu, 08 Januari 2025 - SMP Negeri 7 Tarakan melaksanakan kegiatan pembiasaan Sholat Dhuha bagi seluruh siswa. Kegiatan ini bertujuan untuk membiasakan siswa melaksanakan sholat wajib dan sunnah serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

Pelaksanaan Sholat Dhuha dilakukan secara bergantian setiap kelas sesuai jadwal yang telah ditentukan. Setiap hari Rabu, tiga kelas akan melaksanakan Sholat Dhuha berjamaah di mushola sekolah dibawah bimbingan guru agama.

Kegiatan pembiasaan Sholat Dhuha di SMP Negeri 7 Tarakan diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran siswa akan pentingnya ibadah dan membentuk karakter siswa yang berakhlak mulia.